Dilihat 343 kali
Badan Narkotika Nasional (BNN) Lumajang terus memperkokoh peran sebagai garda terdepan dalam upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di daerah.
Dalam rangka memperkuat upaya tersebut, BNN Lumajang mengajak para stakeholder terkait untuk bersama-sama membantu dan mendukung langkah-langkah BNN dalam memutus rantai peredaran gelap narkotika.
Dalam arahannya, Kepala BNN Kabupaten Lumajang, AKBP. Indra Brahmana mengungkapkan bahwa BNN Lumajang menyelenggarakan Bimbingan Teknik (Bimtek) Pegiat Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan Dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Acara tersebut dilaksanakan selama dua hari, tepatnya pada tanggal 20 dan 21 Mei 2024, bertempat di Hall Hotel Lumajang.