Dilihat 260 kali
Tempat Pemakaman Umum (TPU) seringkali dianggap sebagai tempat yang menyeramkan dan kurang nyaman bagi pengunjung. Namun, harapan ke depan TPU Tukum Lor di Desa Tukum Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang, Jawa Timur tampak berbeda.
Dengan visi yang ambisius yang disampaikan oleh Ketua Pengurus TPU Tukum Lor yang baru Joko Sri Mardiyanto saat dimintai keterangan di sela kesibukannya, Kamis (25/4/2024), dirinya bersama pengurus lainnya berkomitmen untuk mengubah citra TPU menjadi tempat yang nyaman, familier, dan bersih.