Dilihat 238 kali
Dalam menjawab tantangan besar potensi lonjakan jumlah wisatawan saat libur Idulfitri, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur telah berupaya maksimal untuk memastikan kenyamanan dan keamanan para pengunjung yang berkunjung ke destinasi wisata.
Saat dimintai keterangan di sela kegiatan pemantauan sejumlah Obyek Wisata di Lumajang, Rabu (17/4/2024), Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lumajang Yuli Harismawati, menyatakan komitmen penuh pemerintah daerah dalam menjaga kenyamanan dan keamanan wisatawan.