Dilihat 928 kali
Pemerintah melalui Badan Pangan Nasional telah menginisiasi penyaluran bantuan pangan beras sebagai langkah strategis dalam mengantisipasi, mitigasi, dan penanggulangan kekurangan pangan di Kabupaten Lumajang. Dalam rangka tersebut, Badan Pangan Nasional telah menugaskan perum Bulog untuk melaksanakan distribusi bantuan pangan beras tahun 2024.
Dalam keterangannya saat melepas Armada Penyaluran Bantuan Pangan Beras di Gudang Bulog, Besuk - Tempeh, Selasa (30/1/2024), Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun) menerangkan, bahwa Kabupaten Lumajang mendapatkan alokasi sebesar 975.130 kg Bantuan Pangan Beras tahun 2024, yang akan diberikan kepada 97.513 penerima manfaat.