Dilihat 373 kali
Salah satu pengunjung wisata Air Terjun Kapas Biru di Desa Pronojiwo, Kecamatan Pronojiwo mengalami cidera pada kaki kanan saat menuruni tebing terjal akses menuju Air Terjun Kapas Biru. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, Senin (13/11/2023) kemarin.
Korban merupakan warga Dusun Tapan Desa Tapan Kecamatan Kedung Waru Kabupaten Tulungagung.
Saat dimintai keterangan melalui telepon selulernya, Selasa (14/11/2023), Petugas Pusdalops Kabupaten Lumajang, Nur Cahyo menerangkan, bahwa usai mengalami cidera, korban tidak bisa berjalan menuju pintu masuk wisata. Teman-teman korban pun akhirnya melaporkan kejadian tersebut kepada petugas di pos penjagaan wisata. Kondisi tersebut dilaporkan kepada Pusdalops BPBD Kabupaten Lumajang.