Dilihat 517 kali
Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (Bunda Indah) meminta kepada Penjabat (Pj.) Kepala Desa Bedayu yang baru, Moch. Jemmy, agar segera lakukan koordinasi dengan setiap elemen yang ada di Desa, mulai dari Camat, Babinsa, Babinkantibnas, dan seluruh perangkat Desa.
"Saya minta agar segera lakukan konsolidasi internal, dengan seluruh perangkat Desa, BPD, RW dan RT, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat" ungkapnya saat memberikan arahan dalam acara Pelantikan Penjabat (Pj) Kepala Desa Bedayu Kecamatan Senduro, bertempat di Gedung Panti PKK Lumajang, Jumat (28/7/2023) siang.