Dilihat 446 kali
Tenaga Pendidik atau Guru, khususnya jenjang Taman Kanak-Kanak (TK) di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur diminta untuk meningkatkan kompetensi mengajar yang atraktif dan menyenangkan bagi siswanya.
“Selasa (25/7/2023) lalu, IGTKI (Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia, red) Kabupaten Lumajang menyelenggarakan Workshop untuk dapat meningkatkan mutu pendidik yang diikuti oleh sekitar 1.275 Guru TK se-Kab. Lumajang, yang dibagi menjadi dua gelombang,” ujar Ketua IGTKI Kabupaten Lumajang, Wiwit Widianingsih saat dimintai keterangan di sela kegiatannya, Kamis (27/7/2023).