Dilihat 1350 kali
Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) berpesan kepada para guru maupun ustadz/ustadzah pembina Tilawatil Quran untuk terus mendidik dan membina anak-anak, agar nantinya suasana Tilawatil Quran itu betul-betul membumi di Kabupaten Lumajang.
"Kami, Pemerintah Kabupaten Lumajang terus berkomitmen untuk mengembangkan Al-Qur'an dengan mengintervensi secara langsung dari pemerintah melalui APBD Kabupaten Lumajang," ujar Bupati Lumajang saat membuka kegiatan MTQ ke - XXX Tingkat Kabupaten Lumajang Tahun 2022, bertempat di Aula SMA Negeri Senduro, Minggu (27/11/2022).