Dilihat 3419 kali
Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati secara resmi memberangkatkan Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya, Optimis Jatim Bangkit, di Pendopo Arya Wiraraja Lumajang, Jawa Timur, Rabu (21/9/2022).
Kirab Bendera Pataka yang merupakan rangkaian Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-77 itu, dikabarkan akan berangkat menuju Kabupaten Malang.
Sementara prosesi pemberangkatan, diawali dengan penyerahan bendera oleh Bunda Indah kepada Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Lumajang, Matali Bilogo.
Dalam arahannya, Wabup Lumajang yang biasa disapa Bunda Indah menjelaskan, bahwa kirab bendera Jer Basuki Mawa Beya Optimis Jatim Bangkit itu, merupakan salah satu momentum dimana seluruh Pemerintah di kabupaten/kota diharapkan dapat memperkuat sinergitas, kolaborasi dan kerja sama dalam pembangunan di Jawa Timur.