Dilihat 15637 kali
Ketua TP PKK Kabupaten Lumajang Salurkan Bantuan Beras ke Kelompok Pegiat Seni
Pemerintah Kabupaten Lumajang terus memberikan perhatian kepada masyarakat yang terdampak Covid-19. Salah satu bentuk perhatian pemerintah melalui TP PKK Kabupaten Lumajang menyalurkan bantuan beras kepada kelompok pegiat seni yang ada di Kabupaten Lumajang.
Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Ketua TP PKK Kabupaten Lumajang, Musfarinah Thoriq, di Aula Kantor Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Kamis (23/7/2020).
Pada kesempatan tersebut, Musfarinah Thoriq mengungkapkan, bantuan beras tersebut merupakan bentuk kepedulian TP PKK Kabupaten Lumajang kepada masyarakat yang terkena dampak ekonomi, sosial maupun kesehatan saat pandemi Covid-19.